Pages

Monday, 14 October 2013

SALAM IDUL ADHA.


Ketika takbir yang dikumandangkan, tak lagi menggetarkan hati.
Ketika suasana keagungan Illahi, tak lagi menyelimuti batin.
Ketika manusia, menjadi tuli terhadap pesanan pencipta.
Ketika Idul Adha, .. hanya menjadi sebuah ritual ‘Pesta Makan’ semata-mata!
Mungkin saatnya kita harus menanyakan pada diri kita, Apa makna Qurban sejati???
Apakah kita melaksanakan semua ini benar-benar untuk Ibadah?
Apakah hati kita telah bersih dari semua penyakit Riyak, Takabbur serta Rakus?
Apakah tingkah laku serta ucap kata kita benar-benar muncul dari ketakwaan kita terhadap Allah swt?
Apakah kita bersungguh-sungguh ikhlas Redha melaksanakan Qurban ini demi Allah swt?
Semuanya ada pada diri kita dan hanya kita yang tahu jawapannya!!!

Daging (qurban) dan darahnya itu sekali-kali tidak akan sampai kepada Allah,
tetapi yang sempai kepada-NYA adalah ketaqwaanmu. 
(Qs.Al Hajj ayat 37).
Dikesempatan ini juga saya ingin mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha kepada pembaca blog yang budiman. Semoga kita dapat meneladani pengorbanan Nabi Ibrahim AS dan menjadi inspirasi tak bertepi untuk perbaiki diri kita...InsyaAllah.
Saudaraku...
Selamat merayakan Idul Adha bersama keluarga tercinta. Mohon maaf atas segala khilaf. Rayakan kemenangan dengan kesyukuran.

Taqobalallahu minna waminkum.

No comments:

Post a Comment